SELASA, 4 SEPTEMBER 2018
Kepala SDN Wilayah 1, 2, dan 5 mengikuti Kegiatan Pembinaan di Lantai Bawah Aula Dispendik Kota Surabaya. Untuk yang beragama Kristen dibawah asuhan Bapak Aston di Ruang Sekretarsi Dinas. KSDN yang beragama Islam melaksanakan Kegiatan Asmaul Husna dengan membaca 99 Asma Allah sebanyak dua kali. Usai Acara pada pagi ini Bapak Sugeng menyampaikan Manfaat Mebaca Asmaul Husna. Harusnya dilaksanakan pagi hari. Akhirnya disampaikan bersamaan usai teman KSDN Pembinaan Rohani Agama Kristen. Selanjutnya acara tunggal adalah Pembinaan Bapak Kadispendik Kota Surabaya yang menanyakan kembali hasil Pertemuan di SMPN 13, tanggal 29 Agustus 2018 dan Pertemuan KSDN dua Sesi di SDN Airlangga, tanggal 1 September 2018.
Beberapa hal yang beliau singgung kembali :
1. Tempelan Sahabat Dispendik di Sekolah
2. Penyelesaian PMP
3. Ceking ulang Laporan Bopda dan BOS 2016 dan 2017.
4. Kegiatan Ngosek Bareng
5. Usulan Sanpras
6. Profil Sekolah
7. Siswa Kelas VI yang lulus Sekolah belum melanjutkan
Pada pagi ini disinggung PPK yang masuk dalam Akronim 'RENA MANGAN GOTRI' yang implementasikan pada ngosek bareng. Saat KS Lakbansa menanyakan "Mengapa dalam Tantangan Membaca, siswa yang dijanjikan Piagam dari Ibu Walikota tak kunjung datang ?" Jawaban Beliau, "Banyak Sekolah yang manipulasi data". Kegiatan Lomba Cerpen sampai dibuatkan Poster dan diundur-undur. Bahkan poster tidak di tempel. Beliau prihatin, harusnya dari Rangkuman siswa membaca dapat mencipta Cerpen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar